Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

ISL : Skor akhir pertandingan sepakbola Persija Vs Persisam samarinda

Sore hari ini 26/02/2012 di stadion Gelora Bung Karno berlangsung
pertandingan dalam laga ISL antara Tim Kesebelasan Persija Jakarta Vs
Persisam Samarinda yang disiarkan secara langsung di ANTV. Pada awal
menit babak pertama, tim tuan rumah Persija berkali-kali menembus
linding pertahanan Persisam dan menyulitkan penjaga gawang Persisam.
Tim perpisam menggunakan pola 3-5-2. Terlihat sekali ke dua tim
bermain dengan sangat terbuka dimana kedua tim lebih memaksimalkan
penyerangan untuk mendapatkan goal di babak pertama.
Memasuki menit ke 40 babak pertama, Persisam menurunkan daya serangnya
dan sebaliknya Tim Persija terlihat lebih agresif. Berkali-kali
penjaga gawang Persisam mendapat ancaman tapi masih aman. Pada menit
tambahan waktu, Pedro diberikan kartu kuning karena dianggap melakukan
diving. Sampai akhir babak pertama, tidak satu pun goal yang terjadi,
sehingga skor tetap imbang 0-0.
KIck off BABAK KEDUA :
begitu babak kedua dimulai, tim persija sudah langsung melakukan
tekanan-tekanan. Sampai menit ke 50 sudah lebih dari empat peluang
yang diciptakan oleh Persija. Di menit ke 51, yongki membuat peluang
tapi masih melenceng. Zoa diberikan kartu kuning di menit ke 53 karena
melakukan tendangan yang mengenai wajah salah seorang pemain Persija.
Hujan yang mengguyur stadion tidak menyurutkan semangat dari ke dua
kesebelasan. Tendangan pojok yang dilanjutkan heading keras dari
Fabiano di menit ke 59 dapat ditepis oleh Agung penjaga gawang
Persisam samarinda. Tendangan yang masuk ke gawang oleh Fabiano di
menit ke 62 hanya menghasilkan tendangan bebas bagi tim Persisam,
karena Fabiano telah berada dalam posisi off side.
Kerjasama Supriyono dan yongki di menit ke 66 belum bisa membobol
gawang Persija. Tendangan bebas yang dilakukan oleh Gonzalez di menit
71 masih menyamping dari tiang mister gawang Persija. Heading bambang
Pamungkas di menit ke 76 juga masih menyamping dari gawang Persisam.
Lagi-lagi di menit ke 78, heading dari Fabiano dapat ditangkap Agung
Prasetyo. Sampai menit ke 80, skor masih belum berubah dan tetap 0-0.
4 menit tambahan waktu yang di berikan pada babak ke dua ini, tidak
bisa dimanfaatkan oleh kedua kesebelasan
sehingga skor akhir pertandingan sepakbola Persija Vs Persisam adalah seri 0-0.
Man of the match pada pertandingan ini adalah Agung Prasetyo penjaga
gawang Persisam karena berkali-kali dapat melakukan penyelamatan yang
gemilang bagi gawangnya.

Post a Comment for "ISL : Skor akhir pertandingan sepakbola Persija Vs Persisam samarinda"